Friday, November 18, 2011

bahagia

b untuk bahagia

tiap orang pasti memiliki definisi berbeda tentang bahagia. namun saya yakin, semua orang sepakat jika bahagia tidak selalu diukur dengan uang ataupun materi. walaupun tidak bisa dipungkiri, uang bisa menjadi salah satu sebab kebahagiaan. contohnya, punya uang bisa sedekah (membahagiakan orang lain secara langsung bisa membahagiakan diri sendiri), bisa traveling, beli buku, dll..

bahagia bagi saya adalah :
- bertemu bapak ibu
- mendengar aya mengucapkan "aya sayang ummi", melihatnnya tumbuh dan menguasai banyak hal baru
- dicium ketika saya tidur (setengah tidur sebenarnya, kadang-kadang pura-pura tidur :D) oleh suami
- bertemu teman-teman lama (tapi tidak hilang), teman-teman stematel purwokerto, teman-teman spensa wangon, ngobrol ngalor ngidul, nostalgia, ketawa ketiwi.
- mendengar teman (akan) menikah atau melahirkan
- bisa membantu siapapun, sekecil apapun bantuan tersebut
- beli buku baru. walaupun buku milik perpus :)
- diberi hadiah/ surprise
- jalan-jalan ke toko buku, baju, ransel, walaupun tidak beli :P

masih banyaaaaak sekali alasan saya untuk bahagia. karena bahagia adalah milik siapa saja. karena bahagia sangat sederhana. rugi sekali orang yang tidak pernah bahagia :)

No comments:

Post a Comment