Thursday, December 16, 2010

Kondisi Nasuha Masih Tanda Tanya



"Mungkin besok setelah diperiksa dokter saya baru bisa memberi tahu," ujar Riedl.
Jum'at, 17 Desember 2010, 01:27 WIB


VIVAnews - Muhammad Nasuha mengalami cedera di bagian kepala saat bertemu Filipina, Kamis, 16 Desember 2010. Pelatih Alfred Riedl belum bisa memastikan kondisi pemain Persija Jakarta tersebut.

"Terlalu dini untuk mengetahui kondisinya. Mungkin besok setelah diperiksa dokter saya baru bisa memberi tahu seburuk apa cedera yang dideritanya," kata Alfred Riedl dalam jumpa pers setelah pertandingan.

Saat bertanding melawan Filipina, Nasuha tampil impresif. Tak hanya sukses menjaga pertahanana, mantan pemain Sriwijaya FC tersebut beberapa kali mengancam gawang tim tamu lewat tusukannya dari sektor kiri.

Petaka sempat menimpa Nasuha saat berbenturan dengan pemain lawan di babak pertama. Akibat kejadian ini, pemain yang kini membela Persija Jakarta itu harus tampil dengan balutan perban di kepalanya.

Di babak kedua, Nasuha kembali ditandu ke luar lapangan setelah kepalanya menghantam bola. Namun setelah mendapat perawatan dari tim medis, pemain berusia 22 itu pun kembali ke lapangan.

Nasuha akhirnya menyerah saat kakinya kram lima menit jelang laga usai. Posisinya kemudian digantikan oleh Benny Wahyudi.

Indonesia masih menyisakan satu laga lagi lawan Filipina. Leg kedua semifinal Piala AFF 2010 ini kembali akan digelar di SUGBK dimana Indonesia akan bertindak selaku tuan rumah.

No comments:

Post a Comment